Berita  

Krisis Transportasi di Pulogadung, Sopir Angkot Adang Mikrotrans Rute JAK41 Disetop, Warga Heboh!

Krisis Transportasi di Pulogadung, Sopir Angkot Adang Mikrotrans Rute JAK41 Disetop, Warga Heboh!
Krisis Transportasi di pulogadung, sopir angkot Adang mikrotrans Rute JAK41 Disetop, Warga Heboh!

PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) menghentikan sementara operasional JAK41 rute Pulogadung-Kampung Melayu, Jakarta Timur. Kebijakan itu diambil usai adanya aksi penghadangan dan penutupan jalur di Jalan Persahabatan Raya oleh pengemudi angkutan kota (angkot).

“Saat ini, petugas Transjakarta, didukung aparat keamanan dan instansi terkait terus berkoordinasi dan melakukan mediasi di lokasi untuk mencari jalan keluar terbaik,” ujar Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta Ayu Wardhani kepada wartawan, Minggu (2/11/2025).

Pihak PT TransJakarta menyampaikan permohonan maaf atas terhentinya operasional layanan Mikrotrans Rute JAK41 yang terjadi pada Sabtu (1/11) pukul 15.47 WIB. Penghentian layanan dilakukan untuk menjaga keselamatan pelanggan juga petugas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *